FALLING LOVE

Sabtu, 19 November 2011

Emas Ganda Campuran Diraih Liliyana-Tontowi



VIVAnews - Cabang olahraga bulutangkis kembali mempersembahkan satu medali emas di SEA Games XXVI, lewat pasangan ganda campuran Ahmad Tontowi dan Lilyana Natsir. Di laga final Sabtu, 19 November 2011, Tontowi-Lilyana mengalahkan pasangan Thailand, Sudket Prapakamol dan Saralee Thoungthongkam, melalui dua game langsung, 21-7 dan 21-14.
Jalannya pertandingan di lapangan Istora Senayan, Jakarta, ini cukup sengit di awal game pertama. Namun, serangan Tontowi dan Lilyana lebih mendominasi dan mereka unggul jauh, 11-4, sebelum break.
Sudket dan Saralee mencoba menambah perolehan angka, sayang mereka belum mampu membendung gempuran serangan Tontowi dan Lilyana, yang semakin jauh memimpin, 18-6. Derasnya smash Tontowi dan Lilyana akhirnya memaksa Sudket dan Saralee menyerah, 21-7.
Perlawanan Sudket dan Saralee di awal game kedua mulai berbahaya. Meski demikian, Tontowi dan Lilyana tetap memimpin 11-8 sebelum break. Pasangan Merah Putih pun terus meninggalkan lawannya dengan selisih poin cukup jauh, 18-12.


 


Hingga akhirnya, Tontowi dan Lilyana memastikan tiga poin pamungkas dengan mudah, 21-14, setelah pengembalian lop pasangan Thailand jatuh di luar garis belakang lapangan. Praktis, Tontowi dan Lilyana berhak meraih medali emas.
Ini merupakan emas ketiga Indonesia di cabang olahraga bulutangkis individual, setelah sebelumnya diraih pasangan ganda putri, Anneke Agustine/Nitya Maheswari, dan ganda putra Mohammad Ahsan/Bona Septano.
Setelah Adriyanti Firdasari gagal di nomor tunggal putri, Merah Putih masih berpeluang menambah torehan medali emas lewat Simon Santoso, yang akan menghadapi tunggal putra Thailand, Tanongsak Saensomboonsuk.


♥ THANKS FOR READING ♥

Tidak ada komentar:

Posting Komentar